Inspirasi Indonesia

Inspirasi Indonesia

SERIKAYA PISANG

SERIKAYA PISANG - Hallo sahabat Menu Lokal , Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul SERIKAYA PISANG, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Dessert, Artikel Pisang, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : SERIKAYA PISANG
link : SERIKAYA PISANG

Baca juga


SERIKAYA PISANG



Bismillahirrohmanirrohim

12 Ramadhan 1437H

Ini salah satu takjil yang saya buat beberapa hari yang lalu. Kebetulan saya ada stok pisang kepok dan pas juga lagi buka-buka buku "241 Resep Makanan Favorit Anti Gagal". Ketemulah saya dengan resep serikaya pisang ini. Bahan-bahannya cukup simpel dan kebetulan semua tersedia di rumah, cusss ke dapur untuk uprek-uprek hihihi.

Eh ya ngomongin soal resep, bagi yang lagi belajar memasak dan bebikininan seperti saya, pasti suka donk liat-liat resep baik itu hasil browsing, liat di medsos atau bahkan buku. Saat ini di medsos dan cuma situs-situs banyak sekali resep abal-abal ya. Fotonya ini eeeh...resepnya itu atau bahkan hasil nyomot foto orang lain dan sekaligus copas resepnya. Banyak juga saya temui foto-foto saya yang dipakai tanpa izin, watermark dihapus atau diganti dengan yang baru, foto dicrop habis-habisan biar gak kelihatan watermarknya atau content blog dicopas dari A-Z. Seriiing banget. Saya malah sering tahu dari teman-teman yang DM saya dan kasih link-nya. Selama masih ada kesempatan memperingatkan, ya saya ingatkan. Seringnya sih walau sudah diingatkan ya woleees aja tuh hihihi. Naah..untuk mendapatkan resep yang terpercaya, web NCC adalah salah satu andalan saya. Resepnya banyaaak dan pastinya adalah resep yang sudah teruji. Saya juga mengkoleksi buku-buku NCC, salah satunya ya buku "241 Resep Makanan Favorit Anti Gagal" . Buku itu sudah seperti primbon aja deh, tebel dan komplet hihihi.

Ceritanya panjang amat bund hahaha. Langsung ke resep aja ya. Serikaya pisang ini gampang banget bikinnya. Rasanya mirip-mirip carang gesing kalau menurut saya. Monggo yang punya stok pisang, mungkin bisa mencoba resepnya.




SERIKAYA PISANG

Bahan :
5 pisang kepok, iris tipis
125 gr gula merah, sisir
25 gr gula pasir
1/4 sdt garam
100 ml air
4 butir telur
250 ml santan kental
2 lembar daun pandan, sobek-sobek
1 batang kayu  manis
kayu manis bubuk secukupnya untuk taburan (optional)

Cara Membuat :
1. Masak air, gula merah, gula pasir dan garam hingga mendidih dan gula larut. Angkat, saring dan dinginkan.
2. Kocok telur dan santan menggunakan hand whisk hingga tercampur rata kemudian tuang larutan gula sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga rata.
3. Susun pisang di pinggan yang sudah dioles tipis margarin. Siram dengan adonan dan selipkan kayu manis dan daun pandan. Taburi kayu  manis bubuk.
4. Kukus selama kurang lebih 60  menit hingga matang dan teksturnya menjadi padat. 
5. Angkat dan dinginkan.




Dinikmati dingin enaak banget. Teksturnya lembut dan manisnya pas. Alhamdulillah bisa jadi salah satu takjil favorit saat berbuka.

Cobain yuuk...semoga bermanfaat ya ^^


Demikianlah Artikel SERIKAYA PISANG

Sekianlah artikel SERIKAYA PISANG kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel SERIKAYA PISANG dengan alamat link https://menumasakanlokal.blogspot.com/2016/06/serikaya-pisang.html

0 Response to "SERIKAYA PISANG"

Posting Komentar